31 Kelurahan di Jakut Siap Gelar Ramadan Market
31 kelurahan di Jakarta Utara dipastikan siap menggelar Ramadan Market hingga 24 April 2022.
Kegiatan diadakan di 31 titik di tiap kelurahan
Kegiatan tersebut nantinya diikuti ratusan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang tergabung dalam Jakpreneur.
Pelaksana tugas (Plt) Asisten Perekonomian dan Pembangunan Jakarta Utara, Ardan Solihin mengatakan, Ramadan Market merupakan kegiatan bazar yang diisi beragam produk UMKM.
30 Pelaku UKM Meriahkan Ramadan Market di TIM"Kegiatan diadakan di 31 titik di tiap kelurahan. Tujuannya menghidupkan perekonomian pelaku UMKM yang terdampak COVID-19," ujarnya, Jumat (15/4).
Menurut Ardan, dalam kegiatan ini, lokasi dan waktu pelaksanaannya ditentukan masing-masing kelurahan.
Sedikitnya ada 872 Jakpreneur yang ikut dalam bazar ini dengan menyajikan produk busana, kuliner dan aksesoris."Saat ini sudah ada dùa kelurahan yang menggelar bazar yakni Kelurahan Sunter Jaya dan Rorotan. Kelurahan lainnya menyusul," tandasnya.